kain gorden

Plus Minus Menggunakan Kain Gorden Blackout

Banyak diantara hal yang harus dipertimbangkan dalam memilih gorden, diantaranya adalah jenis kain yang digunakan. Karena hal ini akan mempengaruhi tampilan serta daya tahannya tersebut. diantaranya yang sedang begitu populer saat ini adalah jenis kain blackout atau yang dikenal juga sebagai kain peredam suara, karena memang memiliki kemampuan yang baik di dalam meredam suara, bahkan di hotel-hotel kebanyakan diantaranya memakai kain jenis blackout tersebut.

Berbicara mengenai jenis kain blackout ini sendiri pada dasarnya ada banyak keuntungan serta kekurangannya, diantaranya berikut ini.

kain gorden blackout
contoh gorden blackout

1.    Dapat menghalau sinar matahari hingga 99 persen, bagi Anda yang menginginkan rumah tetap terjaga privacynya dengan baik, maka memakai gorden dari bahan dasar kain blackout ini punya kemampuan yang sangat baik dalam mencegah agar sinar matahari tidak masuk kedalam ruangan, sehingga nantinya privacy juga lebih aman.

2.    Dapat meredam suara, karena jenis kain blackout ini juga tebal, maka ia memiliki kemampuan yang sangat baik untuk meredam suara, jadi meskipun ada suara berisik dari luar nantinya tidak akan masuk kedalam, jikapun masuk maka sangat kecil, ini membantu Anda untuk istirahat dengan tenang, paling cocok digunakan dalam kamar tidur.

3.    Nilai estetika yang tinggi, keuntungan lain yang juga dapat Anda rasakan adalah dari segi tampilannya, dimana memang kain blackout ini punya nilai estetika yang tinggi, tampil secara lebih menarik.

4.    Bahannya yang tebal menyulitkan dalam perawatannya, bahan kain blackout ini memiliki ketebalan yang tinggi, bahannya yang tebal membuat bahan tersebut sulit untuk dibersihkan.

5.    Bobotnya yang berat membuat Anda harus menggunakan gantungan yang kuat, karena jika tidak nantinya akan membuat gorden tersebut mudah roboh.

Itulah diantaranya keuntungan serta kekurangan dari pemakaian kain gorden blackout. Ada banyak merk yang mengeluarkan produknya, Anda bisa pilah-pilih produk terbaiknya di pasaran. Mencari yang berkualitas ini sangatlah penting, karena akan membuatnya tahan lebih lama. Ini juga akan membenahi estetika di dalam ruangan Anda agar tampak lebih indah.